Advertisements

5 Cara Cepat Mudah Menghafal Perkalian Untuk Anak, Simak di Sini!

Berhitung adalah salah satu materi penting yang harus mulai dikenalkan orang tua pada anaknya saat berada di masa golden age atau usia 2-3 tahun. Pada periode tersebut, anak sudah mulai menghafal angka namun mereka belum mampu mengaplikasikannya sebagai sarana untuk menghitung suatu benda.

Selain penjumlahan dan pengurangan, salah satu materi dasar dalam berhitung yang tidak kalah penting adalah perkalian. Awalnya memang terlihat rumit, namun sebenarnya anak – anak bisa memahaminya dengan mudah. Alasan perkalian sering dianggap rumit adalah karena anak belum memperhatikan polanya.

Ada beberapa cara cepat menghafal perkalian yang bisa orang tua aplikasikan saat ingin mengenalkan materi perkalian pada anak. Berikut 5 cara cepat menghafal perkalian yang bisa diajarkan kepada anak dengan mudah :

1. Mulailah Dari Perkalian Dasar Yang Paling Mudah

Sumber: Antara News

Sebagai langkah awal untuk mengajarkan perkalian pada anak, orang tua bisa memulainya dari angka 1-10. Cara cepat menghafal perkalian mulai dari angka 1-10 ini bisa dimulai dari konsep dasar.

Orang tua bisa memberitahu anak bahwa semua bilangan jika dikalikan dengan angka 0 maka hasilnya adalah 0. Atau bisa juga mengenalkan konsep bahwa semua bilangan jika dikalikan dengan 1, maka hasilnya adalah bilangan itu sendiri.

Konsep mudah yang bisa orang tua ajarkan pada anak saat belajar perkalian adalah dengan memberi tahu mereka bahwa angka 1-10 jika dikalikan dengan angka 10, maka hasilnya hanya perlu ditambah angka 0 saja di belakang angka yang dikalikan. Contohnya : 2 x 10 = 20, 3 x 10 = 30, dan seterusnya.

2. Memahami Perkalian Dari Konsep Penjumlahan

Sumber: The Asianparent

Cara cepat menghafal perkalian selanjutnya adalah orang tua bisa mengenalkan konsep perkalian melalui penjumlahan. Contoh sederhananya, jika ingin mengajarkan perkalian 3 x 4, maka orang tua bisa mengaplikasikannya dengan cara penjumlahan yaitu 3 + 3 + 3 + 3, tentu hasilnya akan sama.

Dengan menerapkan metode ini, si kecil jadi bisa lebih mudah memahami konsep perkalian sekaligus mempertajam kemampuannya dalam menghitung penjumlahan.

Advertisements

Baca juga: 6 Rekomendasi Mainan Edukasi Terbaik Untuk Anak

3. Tempel Poster Perkalian Di Dinding Kamar Tidur

Sumber: Lazada

Cara cepat menghafal perkalian berikutnya adalah dengan menempel poster perkalian. Orang tua bisa menempelkan poster perkalian yang menarik di dinding kamar tidur. Mengajarkan perkalian dengan mengunakan poster termasuk tipe pembelajaran visual. Dengan demikian, anak akan tertarik dan lebih bersemangat lagi belajar perkalian.

4. Menggunakan Teknik Mnemonik

Sumber: Ibupedia

Cara cepat menghafal perkalian selanjutnya yang patut dicoba adalah menggunakan teknik Mnemonik. Teknik ini bisa dilakukan dengan menggunakan kata, syair, maupun bantuan memori lain agar bisa lebih mudah mengingat sesuatu.

Contoh sederhana dalam mengaplikasikan teknik mnemonik adalah membuat perkalian menjadi lirik lagu. Melalui lagu dan melodi inilah anak jadi bisa lebih mudah mengingat dan menghafal perkalian.

5. Mengulangi Pembelajaran Dan Asah Kemampuan Anak Secara Konsisten

Sumber: Fimela

Cara terakhir menghafal perkalian dengan cepat adalah mengulangi pembelajaran secara konsisten. Setiap perkalian yang sudah diajarkan jangan dibiarkan berlalu begitu saja, namun perlu dilakukan pengulangan pembelajaran secara konsisten agar memori anak lebih kuat. Semakin sering belajar tentang perkalian, maka anak nantinya akan terbiasa dengan angka – angka perkalian yang dilihatnya. Jadi, orang tua sudah bisa mulai mengenalkan perkalian kepada anak mulai dari sekarang. Dengan mengaplikasikan 5 cara cepat menghafal perkalian diatas, dijamin anak akan belajar menghitung perkalian dengan mudah dan menyenangkan.

Baca juga: Pengertian Disiplin: Tujuan, Macam, Faktor, dan Manfaatnya

Sumber: https://hariancewek.com/

Advertisements